![]() |
Caption : Kapolres OKI Hendrawan Susanto bersama Forkompinda kabupaten OKI usai pembagian bansos untuk ramadhan. |
OKI, transkapuas.com.– Kepolisian Resor (Polres) Ogan Komering Ilir (OKI) membagikan 200 paket bantuan sosial (bansos) kepada mahasiswa, aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), serta organisasi kepemudaan (OKP) dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah.
Pembagian bansos ini merupakan bagian dari program Bakti Sosial (Baksos) Polri Presisi 2025 yang digelar secara serentak di jajaran Polda Sumatera Selatan (Sumsel) pada Kamis (27/2/2025).
Kegiatan seremonial pembagian bansos tersebut berlangsung di Aula Mapolres OKI dan dihadiri Kapolres OKI AKBP Hendrawan Susanto SH SIK, Kajari OKI Hendri Hanafi, Dandim 0402/OKI, serta Asisten I Setda OKI Alamsyah yang mewakili Bupati OKI.
Kapolres OKI AKBP Hendrawan Susanto menyampaikan bahwa bantuan sembako ini diharapkan dapat membantu mahasiswa dan organisasi kepemudaan dalam menyambut ibadah puasa.
“Kita menyiapkan sebanyak 200 paket sembako yang akan dibagikan kepada adik-adik mahasiswa, aliansi OKP, aliansi BEM, dan aliansi mahasiswa di Kabupaten OKI,” ujar Kapolres.
Selain itu, Kapolres juga menyampaikan permohonan maaf lahir batin kepada masyarakat OKI menjelang Ramadhan.
“Atas nama pribadi dan jajaran Polres OKI, kami mengucapkan maaf lahir batin kepada masyarakat OKI. Semoga kita semua diberikan kekuatan dan kesehatan dalam menjalankan ibadah puasa selama satu bulan ke depan,” tutupnya.
Program Baksos Polri Presisi 2025 ini merupakan wujud kepedulian kepolisian terhadap masyarakat, khususnya dalam membantu mahasiswa dan organisasi kepemudaan yang membutuhkan.( Mas Tris)