Notification

×

Kpu

Kpu

7 Dari 13 Desa Di Kecamatan Belitang Hulu Sudah Mendeklarasikan ODF

Selasa, 12 November 2024 | 16.52.00 WIB Last Updated 2024-11-13T00:17:24Z
Foto: Jihon, SE Camat Belitang Hulu


Sekadau, transkapuas.com - Camat Belitang Hulu, Jihon SE menyampaikan bahwa 13 desa di kecamatan Belitang Hulu secara fisik sudah 100 persen melaksanakan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM).


Dari 13 desa yang ada, 7 desa diantaranya sudah mendeklarasikan diri sebagai desa Open Defecation Free  (ODF) yaitu ;  

1. Pakit Mulau, 2. Sungai Antu Hulu

3. Sebetung, 4. Mengaret,5. Tabuk Hulu

6. Bukit Rambat dan 7. Kumpang Ilong


Sementara 4 desa lainnya sudah 100% Di aplikasi sanitasi total berbasis masyarakat (STBM), tapi belum melaksanakan Deklarasi ODF yaitu desa:

1. Balai Sepuak, 2. Desa Terduk Dampak, 3. Desa Batuk Mulau dan 4. Desa Ijuk.


"Sedangkan dua desa yang belum melaksanakan rapat pleno dan verifikasi terakhir belum 100% di aplikasi STBM adalah Sungai Tapah dan Seburuk satu kata camat Belitang Hulu," Jihon SE saat dihubungi melalui pesan singkat Selasa (12/11/2024) siang.


Jihon yakin dalam waktu dekat semua desa di kecamatan Belitang hulu 100 persen STBM dan mendeklarasikan diri sebagai desa ODF pungkas Jihon. (Tim)

×
Berita Terbaru Update