Foto: Wakil Bupati Sekadau, Subandrio, SH, MH foto bersama peserta sosialisasi packaging produk bagi pelaku UMKM di gedung UMKM Center Sekadau, Selasa (6/8/2024) |
Sekadau, transkapuas.com - Wakil Bupati Sekadau, Subandrio membuka secara resmi kegiatan Sosialisasi Packaging (Pengemasan) Produk Bagi Pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di kabupaten Sekadau tahun 2024 di gedung UMKM Center Sekadau, Selasa (6/8/2024).
Pada kesempatan tersebut, wabup Sekadau dalam sambutannya menyampaikan bahwa di kabupaten Sekadau ada pusat kuliner yakni di terminal Lawang Kuari.
"Disitu semua Kuliner asal Sekadau maupun Kuliner dari luar ada di jual. Tapi hanya ada pada malam hari saja," kata Wabup.
Beliau juga menyampaikan bahwa UMKM adalah salah satu usaha penggerak ekonomi utama di provinsi kalimantan Barat, khususnya kabupaten Sekadau.
"UMKM bisa bertumbuh apabila pertumbuhan ekonomi suatu Daerah baik, jika tidak maka pelaku UMKM sulit berkembang, " ungkap Wabup.
Wabup berharap para pelaku usaha setelah mengikuti pelatihan ini bisa mencari peluang lain agar kedepan bisa bersaing dengan para pelaku UMKM dari kabupaten lain.
"Para pelaku UMKM harus mencari formulasi baru agar bisa bersaing dengan pelaku UMKM dari kabupaten lain, sebab setiap kabupaten ada pelaku UMKM. Jadi Kita harus mampu bersaing dengan pelaku UMKM dari daerah lain, terutama ciri khas rasa dan kemasan haru menarik," pesan Wabup.
Terkait permodalan lanjut wabup, bagi para pelaku UMKM, pemerintah sudah menyiapkan kredit bagi usaha kecil dengan nama Kredit Usaha Rakyat (KUR).
"Kalau memang ingin serius berusaha sebaiknya jangan ragu-ragu, tentukan nama usaha jenis apa buat perencanaan yang matang, ajukan pinjaman KUR, " ucap Suban, sapaan akrab wabup Sekadau.
Sementara itu ditempat yang sama ketua panitia mewakili kepala dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah, Atika Suryati dalam sambutannya mengatakan, bahwa untuk sosialisasi Packaging kali ini pihak mengundang sekitar 30 orang pelaku UMKM di kabupaten Sekadau, sedangkan Narasumber kita datangkan dari Pontianak.
"Setiap peserta kita siapkan segala akomodasi selama kegiatan sosialisasi berlangsung, " ucap Atika Suryati.
"Mudah-mudahan setelah mengikuti sosialisasi ini bisa menambah pengetahuan para pelaku UMKM di kabupaten Sekadau," pungkasnya. (Sy)