Notification

×

TK

TK

HUT RI pemda

HUT RI pemda

Gawai Dayak (Pemda)

Gawai Dayak (Pemda)

Gawai Dayak (DPRD)

Gawai Dayak (DPRD)

Rumah Adat Beliung Bangkal Resmi Penggunaannya, Kayus: Semoga Adat dan Budaya Bisa Terlestarikan

Jumat, 05 Juli 2024 | 13.34.00 WIB Last Updated 2024-07-05T06:34:04Z
Foto: Kayus, kepala desa Sungai Kunyit menyampaikan sambutannya pada acara peresmian Rumah Adat Beliung Bangkal dusun Sungai Kunyit, Jumat (5/7/2024)


Sekadau, transkapuas.com - Rumah adat Beliung Bangkal dusun Sungai Kunyit sudah resmi penggunaannya oleh bupati Sekadau, Aron pada Jumat (5/7/2024).


Kades Sungai Kunyit, Kayus menyampaikan apresiasi kepada pemerintah daerah kabupaten Sekadau yang telah membantu pembangunan rumah adat di Sungai Kunyit ini.


"Kami mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi kepada pemerintah daerah kabupaten Sekadau yang telah memenuhi permintaan kami untuk membangun rumah adat di dusun Sungai Kunyit ini, dimana sebelumnya juga sudah dibangun rumah adat di dusun Amak desa Sungai Kunyit," ucap Kayus dalam sambutannya saat peresmian Rumah Adat Beliung Bangkal dusun Sungai Kunyit.


Beliau juga berharap ke depan bisa dibangun lagi rumah adat di desa Sungai Kunyit wilayah sebrang Kapuas. Mengingat di wilayah tersebut belum ada dibangun rumah adat.


"Kedepan kami juga berharap, supaya rumah adat ini bisa juga di bangun di wilayah desa Sungai Kunyit daerah seberang Kapuas," pintanya.


"Mengingat sangat pentingnya rumah adat, yang merupakan salah satu sarana untuk melestarikan adat dan budaya khususnya suku Dayak yang ada di desa Sungai Kunyit," tambahnya.


Kayus berharap semoga dengan adanya bangunan rumah adat di dusun Sungai Kunyit ini, masyarakat bisa melestarikan adat dan budaya.


"Semoga dengan adanya bangunan rumah adat ini, masyarakat desa Sungai Kunyit, khususnya masyarakat di dusun Sungai Kunyit bisa melestarikan adat dan budaya, sehingga adat dan budaya kita tidak hilang ditelan zaman," pungkasnya. (Sy)

×
Berita Terbaru Update